Apapun itu tipe kulit kamu, kita semua butuh facial mist untuk melembabkan wajah. Not particularly untuk kulit kering aja, karena faktanya semua jenis kulit butuh kelembaban. Meskipun kita punya kulit oily, bukan berarti kita harus menghindari produk yang bermanfaat untuk melembabkan kulit, malah seharusnya kita lebih fokus untuk memastikan kulit sudah moisturized sehingga tidak menghasilkan minyak lebih banyak, karena salah satu alasan kulit menjadi berminyak adalah karena dehidrasi.
Sekarang ini aku lagi suka banget sama Hyggee All-In-One Mist, brand asal Korea Selatan ini dikemas dengan packaging dan box yang cantik dan estetik, berbeda dengan kesan cute layaknya produk Korea lainnya, Hyggee memilih desain yang lebih clean dan minimalis.
Satu botol All-In-One Mist ini berisi 100ml produk dalam botol ramping yang sleek yang cukup travel friendy. Isinya cukup banyak, jadi bisa digunakan untuk waktu yang cukup lama, tergantung dari seberapa sering menggunakan face mist ini.
Sesuai namanya "All-In-One", face mist ini sangat multifungsi, bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan kulit, sebenarnya Hyggee memang fokus untuk memproduksi produk-produk multifungsi semacam ini, jadi tidak perlu lagi banyak jenis produk berbeda yang digunakan dalam skin care regimen kita. Untuk wanita modern yang waktunya sangat berharga dan gak punya banyak waktu untuk melakukan 10 step skin care routine, this is the right brand for you right here!
Sehari-hari, aku bisa menggunakan All-In-One Mist sebagai pengganti toner, face spray sebelum dan sesudah makeup, dan facial spray yang aku semprotkan setiap beberapa jam untuk menjaga kadar kelembaban di kulitku. Face mist ini tidak meninggalkan residue, jadi kulit tidak terlihat oily atau greasy.
Jadi kalau kalian sedang mencari face mist multifungsi untuk digunakan sehari-hari, kalian bisa cek Hyggee All-In-One Mist di Charis shop-ku untuk mendapatkan diskon sebesar 15%!!
0 comments
Thank you for your time to come by and leave comment!
XOXO