Lip On Lip Velvet Matteness Lipsticks Review & Swatch (Rosie, Nude, Peony, Pinkish, Reddish)
Lipstick matte emang gak ada matinya, kali ini aku mau meracuni kalian dengan Velvet Matteness lipstick dari Lip On Lip. Kalau aku sebut brand Lip On Lip, mungkin masih banyak yang belum kenal ya, sebenarnya ini adalah salah satu brand yang dinaungi oleh Rohto Laboratories, yang memiliki banyak brand kecantikan dan kesehatan yang pastinya sudah kita kenal seperti Lip Ice, Hada Labo, Skin Aqua, dll.
Kalau sudah mengenai produk-produk tersebut, tentunya kita tau kalau sister brand-nya si Lip On Lip ini pasti punya karakteristik yang sama, yaitu mudah dicari di drugstore, dan tentunya dijual dengan harga ekonomis! Jadi, aku yakin akan ada banyak yang bakal suka banget sama lipstik satu ini karena harganya gak lebih dari Rp. 50,000 gengs!
Nah, kalo kita ngomongin lebih lanjut mengenai produknya, total ada 5 shade yang bisa kalian pilih. Menurut aku sih semua shadenya sangat wearable banget untuk dipakai sehari-hari, tinggal disesuaikan aja sama kebutuhan kalian, apakah lebih suka warna nude, bold, atau bright :)
Tampilan dari box luarnya aja cantik banget ya.
Packagingnya sendiri terbuat dari plastik putih dengan aksen silver, meski bahannya plastik, tapi tidak terasa ringkih dan murahan. Sayangnya packaging dari seluruh shade terlihat sama, jadi yang membedakan hanya stiker warna yang ditempel di bagian bawah lipstick. Jadi kalau punya lebih dari satu shade bisa agak membingungkan, harus cek stiker bagian bawahnya dulu hehe.
Ini dia 5 shade cantik dari Lip On Lip Velvet Matteness, ada Rosie, Peony, Reddish, Pinkish, dan Nude! Setiap warnanya emang berbeda banget satu sama lain, gak ada yang mirip, jadi penampilan kita juga bisa langsung berbeda kalau kita punya lebih dari satu shade-nya.
Karena lipstik ini matte, awalnya aku merasa ada kesan kesat ketika diaplikasikan ke bibir pertama kali, tapi setelah swipe kedua dan ketiga, lipstick ini jadi terasa lebih smooth di bibir. Tapi, sebenarnya hal ini bisa diakalin dengan cara menggunakan lip balm sebelum lipstick. Untuk pigmentasinya sih gak perlu ditanyakan lagi, warnanya bener-bener keluar, true to the color banget pokoknya, lipstik ini juga bisa menutupi—tapi tidak mempertegas—garis-garis bibir.
Berikut ini adalah setiap shade Velvet Matteness:
Peony: fuchsia, barbie pink
Pinkish: cool tone soft pink
Reddish: true red
Rosie: mauve
Secara keseluruhan, untuk lipstick yang kisaran harganya 40 ribuan, Lip On Lip Velvet Matteness ini emang worth to try, apalagi beberapa warnanya yang menurut aku wajib punya banget, kayak Nude dan Reddish! Bahkan aku suka banget bikin gradient lips pakai dua shade itu, Nude untuk bagian seluruh bibir, dan Reddish dibaurkan di bagian dalam bibir.
Untuk ketahanannya sendiri sangat oke menurut aku, bisa tahan seharian bahkan meskipun aku makan dan minum sekalipun, jadi gak perlu sering-sering touch up. Tapi perlu diingat juga kalau lipstick ini tidak transfer proof ya.
Ada yang sudah pernah coba produk ini sebelumnya? Shade mana favorit kalian? :)
0 comments
Thank you for your time to come by and leave comment!
XOXO